Babinsa Koramil 01/Banjarmasin Timur Bersama Pokmas Berikan PMT Untuk Balita - BORNEO | PATRON RAKYAT

Sabtu, 13 Juli 2024

Babinsa Koramil 01/Banjarmasin Timur Bersama Pokmas Berikan PMT Untuk Balita

BANJARMASIN | Babinsa Koramil 01/Banjarmasin Timur Sertu Marthonius bersama  POKMAS (kelompok masyarakat) Kelurahan Benua Anyar melaksanakan kegiatan program percepatan penurunan Stunting melalui Pemberian Makanan Tambahan (PMT) kepada anak balita, bertempat di Kelurahan Benua Anyar Kecamatan Banjarmasin Timur Sabtu, (13/7/24).

Sertu Marthonius menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan, merupakan sebagai upaya membantu pemerintah daerah, untuk secepatnya menurunkan angka Stunting. Karena memang pelaksanaan tersebut, juga sudah menjadi salah satu peran TNI AD, dalam upaya mendukung setiap program pemerintah.

Ditambahkan Sertu Marthonius bahwa kegiatan yang dilakukan merupakan perintah langsung dari Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Sigit Purwoko, S.E. yang harus dikerjakan seluruh Babinsa sebagai ujung tombak satuan. Sehingga akan mencetak generasi muda yang unggul dan cerdas, dalam melanjutkan pembangunan nasional dimasa mendatang,” ungkapnya.

Ia juga menjelaskan, terkait program percepatan penurunan Stunting, diperlukan sinergitas dan kerjasama seluruh komponen masyarakat. Agar apa yang telah kita lakukan bersama akan dapat terwujud, juga tercapai sesuai dengan target yang telah ditentukan.

Pendim 1007/Bjm

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda